HAL-HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN SAAT BERMAIN HAMSTER
Hal yang perlu & boleh dilakukan
- Cucilah tangan sampai bersih sebelum dan sesudah memegang hamster. Jika tangan anda berbau "lain" (tidak bersih), hamster akan "mencoba" tangan anda dengan menggigit.
- Ajaklah Hamster berinteraksi langsung sesering mungkin, misal menggendong ditelapak tangan,mengelus, memberi makan dengan tangan, membiarkan dia berlarian disekitar kamu. Jadikan dia sahabat ^^
- Memberi snack secukupnya, berupa kecambah segar atau snack khusus hamster 1-2x seminggu.
- Mengganti posisi mainan agar dia tidak bosan.
Hal yang JANGAN dilakukan
- Hindarkan hamster dari terik matahari langsung, bisa menyebabkan Heat Stroke. Lumpuh total yang disertai kematian.
- Hindarkan dari angin kencang dan air.
- Minimalkan jatuhnya hamster darimanapun asal jatuhnya.
- Jangan memberi sayuran & buah segar sembarangan dan berlebihan, karena pencernaan hamster didesain hanya untuk biji-bijian kering saja. Berikan HANYA kecambah, bengkoang yang masih segar 1-2x seminggu, untuk menghindari hal-hal mengerikan seperti diare akut, bahkan kematian.
- Jangan memberi terlalu banyak kuaci (Biji bunga matahari), menyebabkan hamster obesitas dan penyakit lainnya, sperti jantung dan kemandulan. Meskipun makanan ini paling disukai si hamster, namun memberikan pengaruh buruk.
- Jangan membiarkan ada makanan membusuk di dalam kandang.
- Jangan biarkan serbuk kayu basah / banjir, segera ganti sebuk kayu.
- Jangan pernah mengawinkan hamster dengan varian yang berbeda. Agar gen hamster tidak merusak keturunan selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar