Rabu, 15 Februari 2012

CARA MEMADUKAN JILBAB



terkadang kita bingung memadukan antara baju dengan jilbab yang akan kita pakai.berikut ini akan dijelaskan cara memadukan jilbab dengan pakaian agar terlihat serasi.
1. Jangan mengenakan banyak tekstur
Jika Anda memilih busana dengan atasan berdetail ruffle, sebaiknya hindari mengenakan jilbab yang dilengkapi dengan lipit atau hiasan pada dagu dan leher. Aturan mengenakan jilbab yang paling penting adalah, mengenakan tekstur yang berlawanan dengan pakaian Anda.
2. Tampil sederhana
Hindari segala jenis detail yang ramai dan terlihat berat. Permainan detail seharusnya dikenakan pada area yang menjadi kelebihan Anda.
3. Hindari warna terang
Jika ingin memakai jilbab berwarna terang seperti oranye atau kuning, sebaiknya kenakan pakaian berwarna netral namun tetap senada seperti nude atau krem. Tetapi jika Anda tetap ingin mengenakan warna-warna terang, usahakan untuk tidak memilih lebih dari dua warna.
4. Pilih satu titik fokus
Jika Anda ingin agar jilbab yang mendapat perhatian, pilih gaya jilbab yang unik seperti dikepang atau memadukan dua warna jilbab sekaligus. Namun perlu diingat, tunik atau busana yang dipakai harus polos dan sederhana.
5. Kenakan aksesori
Buat tampilan Anda semakin maksimal dengan bantuan aksesori seperti, pin jilbab, bros, gelang, jam tangan, sepatu dan tas. Aksesori yang menarik akan membuat gaya berbusana Anda tampak fashionable dengan instan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar